tebuireng.co- Memberi nama yang baik kepada anak adalah hal yang penting diperhatikan karena merupakan salah satu kewajiban dari orang tua terhadap anak. Hal tersebut sebagaimana dijelaskan dalam hadis riwayat Abu Dawud
إِنَّكُمْ تَدْعُونَ يَومَ الْقِيَامَةِ بِأَسْمَائِكُمْ وَأَسْمَاءِ آبَائِكُمْ فَأَحْسِنُوا أَسْمَاءَكُمْ
Artinya: “Sesungguhnya di hari kiamat nanti kalian akan dipanggil nama-nama kalian dan nama-nama bapak kalian. Oleh karena itu buatlah nama-nama yang baik untuk kalian.” (HR. Abu Dawud)
Baca juga: Dengan Nama Apa Kita Dipanggil di Akhirat?
Menurut Habib Ahmad Mujtaba bin Shahab, pentingnya memperhatikan dalam memberikan nama kepada anak karena pemberian nama kepada anak akan mempengaruhi akhlak dan kepribadian anak tersebut.
Sekretaris Majelis al-Muwasholah Pusat tersebut melanjutkan bahwa memberi nama yang baik kepada anak adalah salah satu ijtihad orang tua dalam mewarisi akhlak yang baik kepada anaknya. Baginya, nama akan mengambil porsi 30 persen dari sifat dan akhlak anak yang dinamai.
“Misalnya kita memberi nama Ali Zainal Abidin pada anak kita dengan harapan agar berakhlak seperti beliau (Imam Ali Zainal Abidin) maka secara otomatis 30 persen akhlak beliau telah ada pada anak kita, orang tua hanya tinggal mendidik 70 persen lagi untuk menyempurnakannya,” terangnya seperti dikutip dalam kanal Youtube Muwasholah TV. Jum’at, 16/06/23.
Dalam memberi nama, Nabi menganjurkan untuk memberikan nama yang baik seperti nama nabi atau nama yang disukai oleh Allah. Sebagaimana yang dijelaskan dalam hadis
عن أبي وهب الجشمي الصحابي رضي الله عنه قال : قال رسول الله (صلى الله عليه وسلم) : ” تسموا بأسماء الأنبياء . وعبد الرحمن . الله وأحب الأسماء إلى الله تعالى : عبد وأصدقها : حارث وهمام ، وأقبحها : حرب ومرة
“Dari Abi Wahb Al-Jusyami Ra, ia berkata, Rasulullah SAW bersabda, ‘Berilah nama (kepada anak-anakmu) dengan nama-nama para nabi, dan nama-nama yang paling disukai oleh Allah SWT adalah Abdullah dan Abdurrahman. Sedangkan yang pertengahannya adalah Haris dan Hammam. Adapun nama yang paling jelek adalah Harb dan Murrah”
Pentingnya memberi nama yang baik adalah juga karena nama akan menjadi do’a dan simbol harapan orang tua kepada anak. Wallahua’lambissawab.
Baca juga: Sejarah Nama “Muhammad” sebagai Nama Nabi