Tebuireng Initiatives adalah upaya kecil dari kami untuk melanjutkan cita-cita besar dari Gus Sholah dan Para Masyayikh Tebuireng. Oleh karena itu, Kami sebagai Tim yang ditugaskan Oleh Gus Ipang akan selalu menjadi mitra dan bertukar pikiran dengan mereka yang pernah berinteraksi dengan Pesantren Tebuireng.
Gus sholah memiliki mimpi besar untuk dapat ikut serta berkontribusi bagi negara ini, sekecil apapun itu, khususnya dalam bidang keagamaan dan kebangsaan. Dengan ini maka Gus Ipang wahid sebagai Putra pertamanya merasa terpanggil untuk melanjutkan cita-cita tersebut, sehingga lahirlah media ini
Tebuireng Initiatives merupakan upaya untuk melestarikan pemikiran-pemikiran besar dari para founding Fathers Pesantren Tebuireng.
Irfan Asy’ari Sudirman Wahid atau akrab dengan panggilan Ipang Wahid atau Gus Ipang adalah orang yang mempelopori berdirinya Tebuireng Initiatives. Harapannya adalah santri alumni pondok pesantren harus berguna di segala lini, baik agama maupun umum.
Belajar ilmu agama itu penting, tapi pengetahuan umum pun tak kalah penting. Dua sisi ini laksana dua sisi mata uang yang tak bisa terpisahkan.
Memajukan pendidikan agama Islam itu penting, tak kalah pentingnya memajukan ekonomi, kesejahteraan umat juga tak kalah penting. Sehingga Gus Sholah pernah berkata “antara Ilmu agama dan ilmu umum jangan dipisah-pisahkan. Karena keduanya sama-sama bisa mengantarkan si-empunya kepada Ridho Allah dan Surganya Allah, jadi untuk apa ada pemilahan”
Jadi, dengan adanya media ini, Kami Tim dari Tebuireng Initiatives berupaya sekuat tenaga untuk mencapai tujuan tersebut, walaupun kita sadar, bahwa di sana sini masih banyak kekurangan pada diri kita semua (Tim)